Fungsi Manajemen Pendidikan
Setelah mengetahui definisi manajemen pendidikan(Baca: Pengertian Manajemen Pendidikan), manajemen pendidikan memiliki fungsi dan tujuan. Ada empat fungsi yang harus diimplimentasikan sebagai alat untuk mencapai tujuan, diantaranya sebagai berikut:
1. Perencanaan (Planning)
Manajemen pendidikan memastikan semua sumber daya di semua bidang dapat merancang peta kerja (roadmap) yang sesuai dengan visi organisasi.
2. Pengorganisasian (Organizing)
Manajemen pendidikan berfungsi sebagai penghimpun sumber daya manusia (Baca: Manajemen SDM), modal serta peralatan yang diperlukan organisasi organisasi. Pihak manajemen juga harus menjalankan manajemen strategi yang paling efektif untuk mencapai tujuan utama organisasi dengan melibatkan semua komponen dan memastikan semua berjalan sesuai yang diinginkan.
3. Pelaksana (Implementation)
Manajemen pendidikan berfungsi sebagai penggerak SDM organisasi dan mendorong melaksanakan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan. Hal ini sangat penting karena sebagai proses efisiensi agar semua proses berjalan efektif.
4. Pengawas (Controlling)
Manajemen pendidikan sebagai bidang yang memiliki kewajiban untuk mengawasi sumber daya agar berjalan sesuai rencana. Ketika ada permasalahan yang dihadapi, manajemen harus bekerja meluruskannya seperti semula (id.wikipedia).
Baca Juga: Ruang Lingkup Manajemen Pendidikan
Tujuan Manajemen Pendidikan
Secara garis besar tujuan manajemen pendidikan adalah untuk membentuk kepribadian para pelajar agar sesuai dengan visi pendidikan nasional dan tingkat perkembangan Serta perbaikan untuk usia pendidikan. Manajemen pendidikan juga memiliki tujuan, diantara sebagai berikut:
- Mewujudkan proses belajar mengajar yang aktif, kreatif, bermakna, menyenangkan, dan efektif.
- Terwujudnya pelajar yang aktif dalam pengembangan diri sehingga memiliki kecerdasan, kontrol diri, kekuatan spiritual keagamaan, kepribadian yang baik, akhlak yang mulia, dan keterampilan.
- Untuk memenuhi satu dari 5 kompetensi tenaga kependidikan.
- Agar tujuan pendidikan tercapai dengan efektif dan efisien.
- Citra positif pendidikan semakin meningkat.
- Meningkatkan mutu pendidikan dan pemerataan mutu pendidikan.
- Terwujudnya perencanaan pendidikan yang bermutu, akuntabel, dan relevan.
- Membekali tenaga pendidik dengan pengetahuan tentang proses dan tugas administrasi pendidikan.
Secara umum fungsi dan tujuan manajemen pendidikan untuk mewujudkan pemerataan standar pendidikan dan meningkatkan mutu pendidikan. Dengan memahami manajemen pendidikan bisa menambah wawasan dan pengetahuan kamu. Smeoga bermanfaat.