Secara umum, pengertian pasar persaingan yang tidak sempurna adalah pasar yang tidak terorganisir di mana terdapat sedikit penjual tetapi pembeli dalam jumlah yang sangat besar. Di dalam pasar persaingan tidak sempurna, hanya sedikit penjual yang menguasai pasar sehingga penjual dapat menentukan harga dan memperoleh keuntungan lebih besar.
Disebut sebagai pasar persaingan tidak sempurna karena dianggap cacat atau premature, sehingga terjadi ketidakadilan di pasar. Di pasar ini umumnya terdapat beberapa jenis barang / jasa yang dijual (heterogen) namun dalam jumlah terbatas.
Ciri dan Karakteristik Pasar Persaingan Tidak Sempurna
Sangat mudah untuk mengetahui bahwa suatu pasar termasuk dalam pasar persaingan tidak sempurna, yaitu melihat karakteristiknya. Ciri-ciri pasar persaingan tidak sempurna ini adalah sebagai berikut:
- Di pasar tersebut hanya terdapat sedikit penjual, tetapi pembeli dalam jumlah yang sangat banyak.
- Terdapat unsur-unsur monopoli karena penjual dapat menentukan sendiri harga produknya.
- Interaksi ekonomi, atau yang kita kenal sebagai penawaran dan permintaan, memainkan peran kecil dalam menentukan harga.
- Produsen atau penjual baru sering mengalami kesulitan memasuki pasar karena pembeli lebih suka membeli dari penjual lama.
- Beberapa produsen lama cenderung bekerja sama untuk mengalahkan produsen baru dan menyebabkan ketidakadilan.
- Jenis barang / jasa sangat banyak, namun sulit untuk mencari alternatif produk dengan fungsi yang sama.
Jenis Pasar Persaingan Tidak Sempurna
Pasar ini terdiri dari beberapa jenis yaitu, pasar monopoli, pasar monopolistik, pasar oligopoli, pasar monopsoni, dan pasar oligopsoni. Penjelasan sebagai berikut
Pasar monopoli
Yang dimaksud dengan pasar monopoli adalah pasar yang dikuasai oleh produsen besar yang dapat memenuhi permintaan semua konsumen. Umumnya produsen besar tersebut tidak perlu lagi melakukan kampanye promosi karena sudah dikenal masyarakat.
Produsen pasar monopoli jenis ini juga telah memiliki hak cipta dan hak eksklusif atas produk mereka. Hal ini membuat perusahaan lain sulit berkembang karena tidak bisa memproduksi produk serupa. Beberapa contoh perusahaan pasar monopoli adalah:
- Perusahaan minyak bumi dan gas
- Perusahaan Listrik Negara (PLN)
- Telkom Indonesia
Pasar monopolistik
Yang dimaksud dengan pasar monopolistik adalah jenis pasar dimana terdapat banyak produsen dengan produk sejenis, namun semua produk tersebut masih memiliki singularitas atau keunikan sendiri.
Di pasar ini, produsen dapat masuk dan keluar dengan mudah sehingga jumlah penjual tidak terbatas. Keberhasilan setiap produsen ditentukan oleh kapasitasnya untuk inovasi, kreativitas, dan promosi.
Saat menentukan harga produk berdasarkan aspek kualitas, fungsi, kemasan dan lain-lain. Jadi harga barang di pasar monopolistik sangat beragam dan tidak menjadi penentu kenaikan angka penjualan. Beberapa contoh pasar monopolistik adalah:
- Pasar pakaian
- Pasar aneka minuman
- Pasar perabot rumah tangga
- Pasar makanan kemasan
Pasar oligopoli
Pengertian pasar oligopoli adalah pasar dimana terdapat beberapa produsen / penjual dan sejumlah besar pembeli. Produk yang dijual di pasar ini homogen meski penjualnya berbeda.
Persaingan didalam pasar oligopoli cukup terbatas karena angka penjualan dipengaruhi oleh banyak faktor. Penjual baru di pasar ini seringkali sulit berkembang karena pembeli lebih suka produk yang lama. Beberapa contoh pasar oligopoli adalah:
- Industri sabun
- Industri pasta gigi
- Pasar rokok
- Industri baja
Pasar monopsoni
Definisi pasar monopsoni adalah pasar dimana terdapat banyak penjual, namun jumlah pembelinya sangat sedikit atau unik. Produk yang dijual di pasar ini memiliki kualitas yang baik karena para pedagang bersaing untuk menjadi yang terbaik, agar tidak kalah bersaing.
Dalam pasar monopsoni, pembeli mendapat keuntungan besar karena dapat menentukan harga barang. Namun, tentunya penjual tetap berusaha untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal.
Pasar oligopsoni
Pengertian pasar oligopsoni adalah pasar dimana terdapat banyak penjual dan beberapa pembeli. Produk yang dijual di pasar jenis ini biasanya berupa bahan mentah atau hasil alam. Serta, konsumen biasanya adalah pedagang atau produsen yang akan mengolah bahan baku tersebut untuk dijual kembali.
Harga barang / jasa di pasar oligopsoni juga biasanya lebih stabil dan lebih ditentukan oleh konsumen. Tapi, tentu saja, para produser mencoba memaksimalkannya.
Kesimpulan
Itulah penjelasan mengenai pengertian pasar persaingan tidak sempurna. Dengan memahaminya kita dapat mengidentifikasi secara nyata perbedaannya dengan jenis pasar persaingan lainnya.